Rajawalinewstv.com | Waykanan-Dibawah kepemimpinan Made Indra Setiawan selaku Kakam (Kepala Kampung) Kampung Rejosari Kecamatan Negeri Agung Kabupaten Waykanan,Pemerintah Kampung setempat terus dan terus melakukan pembenahan dari segala Lini termasuk masalah Infrastruktur.
Menurut Kakam Rejosari,Made Indra Setiawan saat di temui di Kampung Nya Selasa 27 April 2021,melalui Anggaran Dana Desa Tahun (ADD) 2021,pihak nya membangun saluran Drainase sepanjang 775,5 Meter yg terbagi di 7 titik,yaitu di RT 02 Dusun 01.RT 07,08,09 di Dusun 03 dan RT 10,11, 12 di Dusun 04 yg ada Kampung Nya tersebut atas usulan Masyarakat Nya.
“Kita selalu mengedepan kan kepentingan Masyarakat,Dengan usulan dari Masyarakat lah kita bisa membangun Drainase ini”.Ucap Kepala Kampung.
“Harapan saya Drainase ini bisa berfungsi dengan baik karna ini semua untuk kepentingan bersama,dan semoga fungsi nya bisa kita rasa kan bersama-sama seperti hal nya dengan adanya Drainase ini bisa mengurangi debit air yg bisa mengakibat kan banjir di saat musim peng hujan”.Sambung Nya.
Menurut Kepala Kampung yg masih muda dan ramah terhadap awak Media ini,ADD yg di kucur kan pemerintah pusat ke setiap Kampung/Kelurahan memang harus di gunakan sebaik mungkin.Sebab pembangunan Kampung bukan hak Individu ataupun jajaran Pemerintah Kampung,melain kan hak rakyat dan guna nya untuk rakyat(Rahmat).